Tips memilih burung pleci jantan muda ombyokan

Info Hobby Burung - Cara memilih burung pleci bakalan yang prospek gacor serta mempunyai mental bagus akan kami ungkap pada kesempatan kali ini, tentunya sobat kicau burung sudah tidak asing lagi dengan jenis burung kecil berwarna kuning yang satu ini. Iya benar, burung pleci banyak orang menyebutnya dengan beberapa nama yaitu ada yang menyebut dengan nama burung plenci bahkan ada juga yang menyebutnya dengan burung kaca mata. Hal ini bukan tanpa alasan, memang pleci memiliki corak warna putih yang terdapat pada kedua lingkar mata dan hal ini mirip sekali dengan kaca mata yang sering kita gunakan.

Saat ini pleci atau yang biasa di sebut dengan burung kaca mata ini memang sedang di minati oleh banyak kalangan penggemar ocean burung. Hal ini bukan tanpa sebab, burung kecil berwarna kuning dengan postur fisik mini ini ternyata bisa menirukan berbagai suara burung mahal yang sudah tidak asing lagi bagi kita, bahkan untuk burung pleci yang sudah jadi atau sudah full isian biasa di jadikan untuk masteran burung mahal yang masih bahan.

Bahkan karena saking cintanya para penggemar kicau dengan burung ini, saat ini fans burung pleci mengatas namakan dirinya sebagai kelompok pleman yang mempunyai arti plenci mania.

Burung pleci saat ini mempunyai harga yang relatif masih terjangkau oleh kalangan masyarakat bawah, hal ini tentunya menambah marak orang-orang untuk berbondong-bondong membeli burung pleci. Namun untuk sebagian orang membeli burung hanya asal membeli saja dan hal itu tentunya akan menjadikan sesalan di kemudian hari karena burung pleci yang sudah di beli dan di pelihara tidak kunjung mengeluarkan bunyi atau bahkan mati.

Untuk itu, sebelum membeli burung sebaiknya anda mengetahui ilmunya terlebih dahulu agar mengetahui mana plenci yang prospek bagus dan yang tidak. Tips-tips cara memilih burung pleci inimungkin bisa anda coba dan di buktikan, karena ini merupakan kumpulan dari diskusi para pleman yang saat itu sedang berkumpul mengikuti lomba.
  • Memilih pleci jantan, seperti pada burung kicau lainnya, burung yang mempunyai kicau bagus, keras dan banyak variasi adalah yang mempunyai jenis kelamin jantan. Hal ini juga berlaku untuk burung kaca mata yang di tandai dengan ciri-ciri postur tubuh yang ramping dan panjang, berbulu kontras dan bersih, kaki yang jenjang, kepala yang besar, mata melotot dan terlihat besar, lingkaran putih kaca mata bersih, paruh panjang dan besar, ekor lebih panjang dari betina dan pada ujungnya membentuk huruf v, terdapat vents atau kelamin yang menonjol tegak kearah perut dan mempunyai gerakan yang lincah serta cakap.
  • Memilih pleci muda, agar memudahkan dalam melakukan proses penjinakan serta variasi kicau, sebaiknya anda memilih burung yang memiliki usia muda. Hal ini bisa di lihat dari ciri-ciri warna kulit pada kaki masih terlihat basah, warna bulu pleci muda lebih cerah dari pada yang tua, badan ramping dan serasi dan pada ujung paruh bagian bawah terlihat agak lebih putih dari pada burung pleci tua.
Meskipun anda membeli burung dengan cara membeli pada ombyokan, hal itu belum tentu burung yang di beli memiliki kualitas rendah atau jelek, semua tergantung kejelian dan wawasan anda, dan cara-cara diatas sudah di buktikan oleh para pecinta burung pleci dan hasilnya 90% memuaskan. Sekian lantang-info tentang tips memilih burung pleci jantan muda ombyokan, di lain artikel kami juga menambahkan bagaimana cara perawatan harian pleci agar cepat gacor. Bacaulasannya di url ini: " http://lantanginfo.blogspot.com/2016/07/cara-merawat-pleci-cepat-gacor-ngeplong.html ".

Tips memilih burung pleci jantan muda ombyokan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Arka